BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    TASPEN PERKUAT BUDAYA INTEGRITAS

    Kategori

    Ekonomi Bisnis

    Terbit Pada

    05 January 2026

    00438795

    IQPlus, (5/1) - PT TASPEN (Persero) kembali menegaskan komitmennya dalam mewujudkan tata kelola perusahaan yang bersih dan berintegritas melalui penyelenggaraan "Integrity Talk: To Zero Fraud 2026".

    Kegiatan yang dibuka langsung oleh Direktur Utama TASPEN, Rony Hanityo Aprianto, ini menjadi langkah strategis perusahaan dalam memperkuat budaya anti-penipuan (anti-fraud) di seluruh lini organisasi.

    Dengan menghadirkan Entrepreneur dan Author, Theo Derick, sebagai pembicara, TASPEN berupaya menanamkan pola pikir untuk membangun kredibilitas dan integritas seluruh insan perusahaan guna mencapai target Zero Fraud pada tahun 2026.

    Corporate Secretary TASPEN, Henra, menegaskan bahwa integritas merupakan nilai utama yang tidak bisa ditawar dalam pengelolaan perusahaan.

    "Integritas adalah prioritas utama dan tidak dapat ditawar. Di bawah kepemimpinan saat ini, kami berkomitmen penuh membangun TASPEN yang tidak hanya bersih dan transparan, tetapi juga proaktif dalam mencegah segala bentuk kecurangan. Ini adalah fondasi utama kami dalam menjalankan Amanah mengelola dana peserta.

    Kami ingin memastikan bahwa setiap Insan TASPEN memiliki benteng pertahanan yang kokoh terhadap tindakan yang dapat merugikan perusahaan dan para peserta". (end)