Berita
13 February 2018
Tuesday, 13 February 2018
16:55 PM - Sumber : news.iqplus.info
43165117
IQPlus, (13/02) - Presiden Direktur PT Hero Supermarket Tbk (HERO) yakni Stephane Deutsch telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya.
Menurut keterangan tertulis perseroan Selasa yang ditandatangani Hadrianus Wahyu Trikusumo, Direktur Perseroan menyebutkan bahwa perseroan akan memutuskan permohonan pengunduran diri ini dalam waktu sesegera mungkin sesuai dengan ketentuan Peraturan OJK dan AD perseroan.
Pada 1 Februari 2018 lalu, perseroan baru saja menggelar RUPS Luar Biasa yang mengangkat dua anggota direksi baru yakni Rituraj Mohan usai pengunduran diri Mark Edward Magee. (end)