EMIREZA MUNDUR SEBAGAI KOMISARIS PZZA
Share via
Published On
29 October 2025
30154928
IQPlus, (29/10) - Emireza Mohammad Arifin selaku Komisaris PT Sarimelati Kencana Tbk.(PZZA) mengundurkan diri.
Andromeda Hermawan Tristanto Corporate Secretary PZZA dalam keterangan tertulisnya Rabu (29/10) menuturkan bahwa Perseroan pada tanggal 28 Oktober 2025 telah menerima surat permohonan pengunduran diri Emireza Mohammad Arifin.
Selanjutnya pengunduran diri ini akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PZZA yang akan digelar pada tanggal 20 November 2025.
Sebagai informasi, Emireza diangkat kembali sebagai Komisaris PZZA dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan yang digelar pada 16 Mei 2024 dan saat ini juga menjabat sebagai Komisaris di PT Tribandhawa Binasarana, Direktur di PT Yummy Food Utama, dan Direktur di PT Dani Prisma Mitra. (end)
Related Research
News Related
