BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    WASKITA PERKUAT PRODUKSI PANGAN LEWAT IRIGASI RAWA MERAUKE

    Kategori

    Berita Harian

    Terbit Pada

    03 November 2025

    30657465

    IQPlus, (3/11) - PT Waskita Karya (Persero) Tbk mengerjakan pembangunan Jaringan Irigasi Rawa pada Kawasan Sentra Produksi Pangan (KSPP) Kabupaten Merauke Paket I di Papua Selatan yang meliputi saluran dan perapihan hasil galian, baik saluran primer, sekunder, maupun tersier, hingga bangunan air.

    Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto mengatakan Jaringan Irigasi Rawa KSPP Merauke nantinya dapat meningkatkan ketersediaan air irigasi pada lahan rawa potensial di kabupaten tersebut, khususnya di wilayah Wanam.

    "Keberadaan jaringan irigasi Rawa KSPP Kabupaten Merauke akan memberikan multiplier effect, karena jika produksi pertanian terus meningkat, secara otomatis pendapatan petani turut naik. Dengan begitu ekonomi lokal bisa berputar dan masyarakat di sana menjadi lebih sejahtera," jelas Dhetik melalui keterangan dikutip di Bandung, Jawa Barat, Senin.

    Pengerjaan proyek Jaringan Irigasi Rawa ini bernilai Rp529,2 miliar. Perseroan akan membangun saluran sepanjang 77 kilometer, yang nantinya mengalirkan air ke lahan seluas 5.000 hektar (ha). Ditargetkan, proyek rampung dalam waktu delapan bulan.

    Lebih lanjut, Dhetik menyampaikan pemerintah berencana menjadikan kawasan Merauke sebagai salah satu lumbung pangan utama di Indonesia bagian timur. Pembangunan ini bertujuan menyukseskan program ketahanan pangan yang tengah menjadi fokus pemerintah. (end/ant)