WAMENAKER MINTA DUNIA USAHA BERI JAMINAN DAN KENYAMANAN BAGI PEKERJA
Share via
Terbit Pada
02 October 2025
1759383514494074
QPlus, (2/10) - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor meminta setiap perusahaan mampu menciptakan lingkungan kerja yang membuat pekerja betah, nyaman dan terlindungi kesejahteraannya.
Pria yang akrab disapa Ferry itu menilai dengan adanya jaminan, kenyamanan dan hubungan industrial yang sehat, diharapkan dapat berdampak kepada peningkatan produktivitas pekerja.
"(Pekerja) merasa betah, bukan hanya karena gaji atau fasilitas, tetapi juga karena layanan, jaminan pensiun dan suasana yang harmonis,. kata Wamenaker Ferry dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
"Inilah yang ingin kami dorong di seluruh perusahaan, menyerap tenaga kerja tanpa meninggalkan masalah, sehingga investasi yang ada benar-benar memberi keuntungan bagi bangsa Indonesia, khususnya para pekerja," imbuhnya.
Lebih lanjut, Wamenaker Ferry juga menegaskan pentingnya membangun dialog terbuka antara pekerja dan manajemen, sebagai upaya perusahaan untuk menjaga hubungan industrial yang harmonis dengan para pekerjanya. (end)
Riset Terkait
Berita Terkait