PHE PERKUAT STRATEGI MODERN UNTUK KETAHANAN ENERGI NASIONAL
Share via
Category
Daily News
Published On
19 November 2025
32256073
IQPlus, (19/11) - PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina kembali menegaskan komitmennya dalam menjaga ketahanan energi Indonesia melalui pengelolaan lapangan migas mature.
Upaya ini dilakukan dengan memadukan strategi inovatif serta pemanfaatan teknologi terbaru sebagai fondasi utama.
Arah pengelolaan yang lebih modern diharapkan dapat mendukung keberlanjutan pasokan energi nasional dari aset-aset yang sudah beroperasi lama.
Corporate Secretary Pertamina Hulu Energi Hermansyah Y Nasroen menyampaikan bahwa sebagian besar aset migas yang berada di bawah pengelolaan PHE merupakan lapangan yang telah lama berproduksi namun tetap memberikan kontribusi besar terhadap kebutuhan energi nasional.
"Sebagian besar produksi minyak nasional berasal dari lapangan-lapangan mature yang kami kelola di berbagai wilayah Indonesia. Tantangan utamanya adalah bagaimana mempertahankan tingkat produksi di tengah kondisi reservoir yang menurun secara alami,"ujar Hermansyah. (end)
Related Research
News Related
