PTRO SAMPAIKAN ADANYA PENGALIHAN SAHAM DI ANAK USAHANYA
Share via
Terbit Pada
24 October 2025
29659237
IQPlus, (24/10) - PT Petrosea Tbk (PTRO) menyampaikan adanya Pengalihan Saham antar anak usaha di internal Perseroan yang merupakan transaksi afiliasi pada tanggal 23 Oktober 2025.
Anto Broto Corporate Secretary PTRO dalam keterangan tertulisnya Jumat (24/10) menyamaikan bahwa Petrosea Services Solutions Pte. Ltd. (PSS) mengalihkan 100% saham PTRO di PSS kepada PT Petrosea Engineering Procurement Construction (PEPC) dan dilakukan berdasarkan Perjanjian Pengalihan Saham atas seluruh 50,001 saham biasa (ordinary shares) dengan nilai nominal dan modal disetor penuh (fully paid-up capital) sebesar SGD50,001.
Tujuan dari pengalihan saham antar anak perusahaan ini adalah untuk menyelaraskan fokus portofolio bisnis masing-masing entitas anak, khususnya dalam mendukung penguatan dan pengembangan bisnis Engineering, Procurement & Construction Perseroan.
"Langkah ini juga merupakan bagian daristrategi diversifikasi dan ekspansi usaha Perseroan ke wilayah pasar Asia Pasifik. Selain itu, restrukturisasi ini mencerminkan komitmen Perseroan terhadap penerapan prinsip good corporate governance dan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku,"tuturnya
Riset Terkait
Berita Terkait
