BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    PERKUAT STRUKTUR MODAL, BUVA SIAP RIGHTS ISSUE II HINGGA 50 MILIAR SAHAM

    Terbit Pada

    20 January 2026

    Saham Terkait

    Terakhir diperbarui: 20-01-2026, 03:20:pm

    01950908

    IQPlus, (20/1) - PT Bukit Uluwatu Villa Tbk (BUVA) berencana melaksanakan Penambahan Modal dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) II atau rights issue II dengan jumlah sebanyak-banyaknya 50 miliar saham baru. Jumlah tersebut setara dengan maksimum 203,11% dari total saham yang ditempatkan dan disetor penuh perseroan pada tanggal keterbukaan informasi.

    Saham baru tersebut akan diterbitkan dari saham portepel dengan nilai nominal Rp50 per saham. Aksi korporasi ini merupakan bagian dari strategi BUVA untuk memperkuat struktur permodalan serta meningkatkan fleksibilitas keuangan perseroan.

    Manajemen BUVA menyampaikan, seluruh dana hasil PMHMETD II setelah dikurangi biaya emisi akan digunakan untuk pengembangan usaha dan/atau pembayaran kewajiban perseroan maupun anak usaha. Langkah ini diharapkan dapat mendukung kinerja operasional dan keberlanjutan bisnis perseroan ke depan.

    Perseroan menilai penguatan permodalan diperlukan guna memberikan tambahan dana yang memadai dalam menghadapi dinamika industri serta mendukung rencana ekspansi dan optimalisasi aset. Dengan struktur modal yang lebih solid, BUVA optimistis dapat meningkatkan daya saing dan kinerja jangka menengah hingga panjang.

    Namun demikian, perseroan mengingatkan bahwa pemegang saham yang tidak melaksanakan haknya dalam PMHMETD II berpotensi mengalami dilusi kepemilikan hingga maksimum 67,01% dari jumlah saham yang dimiliki sebelum pelaksanaan aksi korporasi tersebut.

    Sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, rencana PMHMETD II ini akan dimintakan persetujuan kepada pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dijadwalkan berlangsung pada 26 Februari 2026. (end)