BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    PERINGKAT CDP MENGUAT, STRATEGI ESG CHANDRA ASRI DAPAT APRESIASI GLOBAL

    Terbit Pada

    15 January 2026

    Saham Terkait

    Terakhir diperbarui: 16-12-2025, 04:30:pm

    01434490

    IQPlus, (15/1) - PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group), perusahaan penyedia solusi energi, kimia, dan infrastruktur terkemuka di Asia Tenggara, berhasil meraih peringkat "A-: untuk ketahanan air (water security) dalam penilaian Carbon Disclosure Project (CDP) 2025. Pencapaian tersebut mencerminkan upaya Perseroan dalam memperkuat mitigasi risiko air sekaligus menekan penggunaan air tawar dalam kegiatan operasional.

    Pada penilaian yang sama, Chandra Asri Group juga mempertahankan peringkat "B" untuk kategori perubahan iklim (climate change). Capaian ini mencerminkan kemampuan Perseroan dalam mengelola risiko terkait perubahan iklim, sekaligus mengidentifikasi dan memanfaatkan peluang yang muncul dari transisi menuju ekonomi rendah karbon.

    Head of ESG & Sustainability Chandra Asri Group, Andang Pungkase, menyampaikan bahwa peningkatan peringkat CDP untuk ketahanan air serta konsistensi skor perubahan iklim menunjukkan komitmen Perseroan dalam memperkuat sistem pengelolaan risiko dan mendorong operasional yang berkelanjutan.

    "Chandra Asri Group secara berkelanjutan mengintegrasikan pengelolaan, pengukuran, serta komunikasi risiko dan peluang lingkungan ke dalam proses bisnis. Ke depan, kami akan terus memperkuat implementasi ESG melalui pengelolaan sumber daya yang lebih efisien, peningkatan ketahanan terhadap risiko iklim, serta penguatan transparansi dan akuntabilitas agar sejalan dengan praktik terbaik global dan mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan," ujar Andang.

    Carbon Disclosure Project (CDP) merupakan rujukan global dalam menilai transparansi dan tata kelola perusahaan terhadap isu lingkungan yang material, khususnya perubahan iklim dan ketahanan air. Skor CDP juga menjadi metrik penting bagi para pemangku kepentingan dalam menilai daya tarik investasi, mengingat perusahaan dengan peringkat yang kuat terbukti memiliki kinerja jangka panjang yang lebih baik serta mampu meningkatkan kepercayaan pasar.

    Peningkatan skor CDP yang diraih Chandra Asri Group menegaskan upaya berkelanjutan Perseroan dalam mengoptimalkan integrasi aspek Environmental, Social, and Governance (ESG) ke dalam strategi dan operasional bisnis. Langkah ini sekaligus memperkuat ketahanan operasional dan menciptakan nilai tambah jangka panjang bagi seluruh pemangku kepentingan.(end)