BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    IHSG SESI I DITUTUP MENGUAT 155 POIN KE LEVEL 8.071

    Terbit Pada

    20 October 2025

    29243433

    IQPlus, (20/10) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 155,635 poin atau 1,966% di level 8.071,291 pada perdagangan sesi I hari Senin ini.

    Sebanyak 634 saham mengalami kenaikan harga sedangkan 335 saham mengalami penurunan harga 161 saham tak mengalami perubahan harga dengan nilai transaksi Rp13,3 triliun.

    Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya DCII sebesar Rp10.900 menjadi Rp275.900 per lembar dan DSSA sebesar Rp2.500 menjadi Rp101.650 per lembar serta SGRO sebesar Rp500 menjadi Rp5.625 per lembar.

    Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya MLPT sebesar Rp18.725 menjadi Rp106.225 per lembar dan PGUN sebesar Rp2.575 menjadi Rp14.725 serta JARR sebesar Rp640 menjadi Rp3.660 per lembar.

    Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya GTSI sebanyak 73.396 kali senilai Rp285 miliar kemudian BBCA sebanyak 63.674 kali senilai Rp2,09 triliun dan HUMI sebanyak 54.052 kali senilai Rp207 miliar. (end)