BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    ELNUSA PERKENALKAN MAKET BRICK VIBROSEIS PERTAMA DI INDONESIA

    Terbit Pada

    26 November 2025

    Saham Terkait

    Terakhir diperbarui: 04-11-2025, 09:50:am

    32938623

    IQPlus, (26/11) - Inovasi sering kali lahir dari kebutuhan nyata, begitu pula dengan langkah kreatif PT Elnusa Tbk (Elnusa), bagian dari Pertamina Hulu Energi (PHE) Group, yang memperkenalkan maket Brick Vibroseis pertama di Indonesia.

    Miniatur ini tidak hanya menarik dari sisi tampilan, tetapi juga menjadi solusi komunikasi teknis di industri migas yang selama ini dinilai cukup menantang.

    Gagasan ini muncul dari pertanyaan sederhana: bagaimana menjelaskan teknologi vibroseis kepada orang yang belum pernah melihatnya.

    Vibroseis memiliki peran penting dalam survei seismik modern, tetapi mekanisme kerjanya sulit dijelaskan hanya melalui gambar atau presentasi.

    Dari kebutuhan itulah tercetus ide untuk menciptakan media visual yang lebih nyata, alat peraga yang bisa dilihat, disentuh, dan dipahami dalam waktu singkat.

    Tim inovasi Elnusa kemudian mulai merakit maket menggunakan komponen Lego Technic dan motor listrik.

    Proses pengerjaan berlangsung bertahap, mulai dari penyusunan desain awal, pemilihan material yang sesuai, hingga menyusun rangka yang mampu memperlihatkan gerakan vibroseis secara interaktif.

    Hasilnya adalah miniatur yang sederhana namun fungsional, sekaligus menghadirkan cara komunikasi teknologi yang lebih ramah pengguna.

    Maket Brick Vibroseis ini pertama kali diperkenalkan pada gelaran Technology Day Elnusa dan Pertamina Persero 2025 di Merak.

    Respons pengunjung sangat positif.

    Banyak peserta yang mengapresiasi pendekatan baru ini karena mampu menyederhanakan penjelasan teknis, tanpa kehilangan esensi fungsi vibroseis di lapangan.

    Selain itu, maket ini dinilai lebih efisien karena tidak memerlukan unit vibroseis asli yang berukuran besar dan memakan biaya tinggi untuk dipindahkan.

    Dicky Eka Putera, Technical Specialist Elnusa, mengungkapkan, "Vibroseis adalah teknologi yang kogi yang kogi yang kogi yang kogi yang kogi yang kogi yang kogi yang kompleks. Dengan maket ini, kami bisa memperlihatkan cara kerjanya secara langsung dan interaktif. Visualisasi konkret membantu calon klien memahami fungsi dan proses teknologi jauh lebih cepat," ujarnya.

    Husein Asyari, rekan Dicky dalam proyek ini, menambahkan, "Inovasi tidak harus besar. Maket ini membuktikan ide sederhana bisa membawa dampak besar. Selain menghemat biaya, maket ini membuat pengunjung lebih terlibat karena mereka bisa melihat simulasi nyata," jelasnya. (end)