BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    BTN DORONG INOVASI PERUMAHAN MASA DEPAN LEWAT BTN HOUSINGPRENEUR

    Terbit Pada

    30 January 2026

    Saham Terkait

    Terakhir diperbarui: 16-10-2025, 04:40:pm

    02959526

    IQPlus, (30/1) - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN mengungkapkan, BTN Housingpreneur mendorong inovasi demi pengembangan ekosistem perumahan di masa depan.

    Direktur Risk Management BTN Setiyo Wibowo mengatakan, BTN Housingpreneur memberikan ruang bagi para startup dan wirausaha properti, arsitek serta mahasiswa untuk menampilkan inovasi dan teknologi yang mereka ciptakan demi pengembangan ekosistem perumahan di masa depan.

    "Kami mengumpulkan startup-startup di bidang perumahan, mulai dari property technology (proptech), produsen material bangunan yang mengandung unsur keberlanjutan (sustainability), desain rumah rendah emisi atau rumah hijau, dan lain-lain," ujar Setiyo dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

    Para inovator dari berbagai daerah tersebut menjalani proses yang cukup panjang selama BTN Housingpreneur 2025 berjalan.

    Lebih dari 8.000 pendaftar mengikuti seleksi yang ketat hingga akhirnya muncul 58 inovator terpilih untuk melakukan showcase inovasi mereka pada gelaran BTN Expo 2026.

    "Kami menggandeng talenta-talenta muda untuk membangun teknologi dan kewirausahaan (entrepreneurship) di bidang perumahan, karena ekosistem perumahan selalu membutuhkan ide-ide baru. Sebagai bank yang punya ekosistem perumahan paling besar, kami mencari mitra-mitra baru yang dapat diajak berkolaborasi untuk bisa di-scale up," kata Setiyo. (end/ant)