BCA Sekuritas
    langid
    Berita Harian

    ADHI KARYA MASUK DAFTAR 100 PERUSAHAAN TERBESAR DI INDONESIA VERSI FORTUNE INDONESIA 100

    Terbit Pada

    02 October 2025

    1759394753992285

    IQPlus, (2/10) - PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) kembali mencatatkan prestasidengan masuk dalam daftar Fortune Indonesia 100, sebuah ajang penghargaan bergengsi yangmenyoroti 100 perusahaan terbesar di Indonesia berdasarkan aset, pendapatan, dan kapitalisasi dari kinerja tahun fiskal 2024. Acara Fortune Indonesia 100 Gala digelar di Sheraton, Jakarta, pada Jumat (12/09). Pada ajang tersebut, ADHI Karya berhasil menempati peringkat ke-88 perusahaan terbesar diIndonesia.

    Rozi Sparta Corporate Secretary PT Adhi Karya (Persero) dalam siaran pers (2/10) menyebutkan Khusus di sektor infrastruktur, ADHI Karya menduduki peringkat ke-11 dari 13 perusahaan,sekaligus menjadi salah satu dari 21 perusahaan dalam Kategori State-Owned Enterprises yang masukdalam daftar prestisius ini.

    Sepanjang 2024, ADHI Karya membukukan pendapatan usaha sebesar Rp13,4 triliun dengan pertumbuhan laba mencapai 18% dibandingkan tahun sebelumnya. Sejak 2018 hingga 2024, ADHI Karya juga secara konsisten mencatatkan arus kas operasi yang positif.

    Capaian tersebut tidak lepas dari kinerja operasional yang solid dan pertumbuhan di berbagai lini bisnis perusahaan.

    "Keberhasilan masuk ke dalam daftar Fortune Indonesia 100 menjadi bukti konsistensi kinerja ADHIyang tidak hanya mampu merespons dinamika pasar, tetapi juga terus beradaptasi dan menciptakanstandar baru dalam industri infrastruktur," ujar Tiara Nursyani, Manajer Investor Relation ADHI Karya.

    Dalam menjalankan bisnisnya, ADHI Karya sebagai perusahaan konstruksi nasional uga senantiasa menjunjung tinggi prinsip-prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).

    ADHI terus memperkuat kontribusinya terhadap pembangunan berkelanjutan dan pembangunan infrastruktur nasional. Dengan semangat inovasi dan tanggung jawab sosial, ADHI bertekad menghadirkan dampak positif yang berkelanjutan bagi Indonesia serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, lingkungan, dan perekonomian nasional. (end)