REPOWER ASIA (REAL) SIAP BANGUN HUNIAN MBR BERSAMA RISCON
Share via
Published On
09 October 2025
1759992089628832
IQPlus, (9/10) - PT Repower Asia Indonesia Tbk. (REAL) menjalin kerja sama strategis dengan Riscon Group dalam pengembangan hunian untuk segmen Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Langkah ini merupakan bentuk dukungan nyata Perseroan terhadap program pemerintah dalam penyediaan tiga juta rumah secara nasional.
Dalam pernyataan resmi manajemen, Direktur Utama REAL, Aulia Firdaus menuturkan bahwa kolaborasi ini akan difokuskan pada pembentukan Kerja Sama Operasional (KSO), di mana Riscon akan menyediakan lahan yang telah siap dibangun, sementara Repower Asia akan mengambil peran dalam proses pengembangan, pembangunan, dan pemasaran unit hunian.
"Kerja sama kami dengan Riscon ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung program pemerintah dalam penyediaan tiga juta rumah bagi masyarakat, khususnya di segmen MBR. Kami melihat ini sebagai peluang strategis untuk berkontribusi sekaligus memperluas pasar Perseroan," ujarnya, dalam keterangan tertulis.
Dengan sinergi ini, proyek diharapkan dapat direalisasikan dalam waktu yang lebih efisien, sekaligus memberi dampak sosial yang luas. Fokus utama dari kolaborasi ini adalah memberikan akses hunian layak bagi masyarakat yang selama ini masih menghadapi keterbatasan dalam memiliki tempat tinggal sendiri.
Percepat Eksekusi Proyek, Dorong Pertumbuhan Bisnis
Strategi yang diusung Perseroan dinilai akan memperkuat ekspansi bisnis ke segmen MBR yang tengah berkembang. Selain memperluas portofolio proyek, kerja sama ini juga akan mendorong realisasi pipeline pembangunan properti yang selama ini menjadi bagian dari rencana jangka menengah REAL.
Lebih lanjut, sinergi dengan mitra strategis seperti Riscon dinilai akan meningkatkan efisiensi biaya dan kecepatan eksekusi proyek di lapangan. Ini merupakan bagian dari strategi transformasi REAL untuk memperkuat posisi di sektor properti nasional yang inklusif dan berkelanjutan.
Dampak Sosial dan Ekonomi
Selain potensi bisnis, proyek ini juga diperkirakan akan berdampak langsung terhadap penciptaan lapangan kerja, pertumbuhan ekonomi lokal, serta peningkatan kualitas hidup masyarakat penerima manfaat.
Dengan pendekatan yang kolaboratif dan berorientasi pada penyelesaian masalah perumahan, REAL berharap dapat menjadi bagian dari solusi jangka panjang terhadap tantangan backlog perumahan di Indonesia. (end)
Related Research
News Related