BCA Sekuritas
    langen
    Daily News

    CGV SIAP HADIRKAN KONTEN EKSKLUSIF DEMI DAYA SAING INDUSTRI BIOSKOP

    Published On

    03 October 2025

    1759458083030878

    IQPlus, (3/10) - PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) selaku pengelola CGV Cinemas akan menghadirkan lebih banyak konten-konten eksklusif, sebagai upaya untuk meningkatkan daya saing dalam industri layar bioskop di Tanah Air.

    Head of Marketing, CRM & Digital BLTZ Mandati Martalangga Putri mengatakan konten-konten tersebut diberi nama CGV Exclusive Content.

    "Strategi kami ke depan dalam menghadapi persaingan kompetitor, yang pertama, adalah kami akan menghadirkan lebih banyak alternatif konten yang hanya tayang di CGV atau bisa kita sebut CGV Exclusive Content," ujar Manda dalam Public Expose Insidentil di Jakarta, Kamis.

    Selain itu, untuk meningkatkan daya saing terhadap kompetitor, perseroan akan memperbanyak partnership atau kerja sama dengan mitra yang memiliki basis pelanggan lebih besar.

    Dengan demikian, perseroan akan dapat mengarahkan pelanggan dari mitra tersebut untuk menonton film-film di CGV Cinemas.

    "Kedua, adalah melakukan lebih banyak partnership atau kerja sama dengan mitra yang memiliki customer base lebih besar. Sehingga, kita dapat men-drive customer mereka untuk dapat nonton di sini," ujar Manda.

    Sementara itu, Finance Team Leader BLTZ Arie Hartomo Putra mengatakan bahwa perseroan telah berhasil melakukan efisiensi operasional sepanjang kuartal II-2025.

    Adapun, efisiensi operasional dilakukan melalui penggantian beberapa projector layar bioskop menjadi projector laser, dari sebelumnya menggunakan lampu model lama.

    Seiring langkah tersebut, perseroan berhasil mencatatkan laba tahun berjalan yang meningkat, meskipun pendapatan menurun pada kuartal II-2025.

    "Sehingga, biaya untuk pembelian atas lampu-lampu tersebut untuk tahun ini lebih menurun. Jadi, hal itu ber-impact ke laba kita yang jadi lebih meningkat dibandingkan di tahun sebelumnya," ujar Arie. (end/ant)